Langsung ke konten utama

Menikahlah dengan Cinta

Salah satu pesan yang selalu aku sampaikan ke teman-temanku, terutama wanita, yang belum menikah adalah pilihlah pasangan dan menikahlah dengan dia yang engkau cintai. Pesan ini pula yang sedari dulu kubawa hingga menikah sekarang. Aku termasuk yang beruntung dalam cinta. Ibaratnya sekali jadi tanpa coba-coba. Hal ini juga yang membuatku agak "berlebihan" karena segala sesuatunya aku rasakan baru pertama dan dengan orang yang sama.

الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِى بِنِعْمَتِهِ تَتِمُّ الصَّالِحَاتُ

Maka dari itu, jagalah dirimu kawan selagi belum waktunya hehe (pesan moral implisit yang akhirnya eksplisit).

Balik lagi ke yang tadi. Aku juga dulu bingung siapakah kelak jodohku dan seperti apakah. Tapi ada satu yang 'kuyakini, aku tidak mau dijodohkan paksa. Aku sering mendengar berita-berita perjodohan yang sepertinya malah menyiksa. Untung saja orang tuaku bukan tipe seperti itu dan santai masalah jodoh jadi aku tidak begitu tertekan. Kawan, dalam memilih pasangan tentu saja kriteria awal adalah AGAMA, selanjutnya AKHLAQ, kemudian barulah macam-macam sesuai prioritas kita. Tapi aku menyelipkan satu indikator : CINTA hehe. Entah mengapa sedari dulu aku selalu berdoa agar  jodohku adalah yang mencintai dan memperjuangkan aku dengan keras karena aku pun ingin mencintai dengan keras tanpa main-main :) Mengapa? Karena aku tidak tahu cara lain dalam mencinta selain itu. Mencintai artinya mau berkorban tanpa merasa. Jika kita merasa sedang berkorban, maka ada yang salah dalam mencinta. Itulah mengapa cita-citaku adalah mencetak cerita cintaku sendiri. Sesungguhnya cerita nyata adalah lebih baik daripada film layar kaca.

Dengan cinta, segala sesuatu yang kita jalani akan lebih indah. Dengan cinta, kau akan rasakan pahit manisnya rumah tangga dengan teramat legawa. Terutama bagi kaum wanita. Bersedia menjadi istri artinya kau siap mentaati segala perintah suami sesuai syariat. Tanpa ilmu, maka keharusan itu tak akan bisa kita terima. Dan dengan cinta, maka segalanya jadi lebih mudah dan ikhlas dalam rela. Tentunya kita akan memilih cinta dua arah. Karena mencintai tanpa dicintai itu seperti sakit tapi tidak berdarah. Hehe

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Teks MC Bahasa Inggris di Acara Kuliah Pakar (Stadium General)

Rabu kemarin aku diminta jadi MC di acara kuliah pakar dengan dua pembicara. Satu satunya pembicara dari Turki dan satunya lagi adalah dosen UNS sekaligus mahasiswa post-doc di Dortmund, Jerman. Acaranya alhamdulillah lancar meski didn't run smoothly. So, di sini aku akan share teks MC berbahasa inggris. Semoga bermanfaat bagi teman-teman yang membutuhkan.  Ladies and gentleman, may I have your attention please. Please have a seat because opening ceremony is about to begin. Assalamualaikum wr wb. Good Morning ladies and Gentleman, welcome to  2 nd Floor room, Graduate School, Universitas Sebelas Maret. We would like to express our sincere gratitude to 1.   Excellency The Head of Chemistry Graduate Program / Dr. rer. nat. Fajar Rakhman Wibowo, M.Si 2.   Honourable the speaker from Department of Chemical Engineering, Izmir Institute of Technology/ Prof. Selatahattin Yilmaz, welcome to Indonesia. 3. Honourable the speake...

Tahapan Rekrutmen Medical Delegate Trainee (MDT) PT Nestle Indonesia Oktober-November 2015

Karena banyak yang request, akhirya aku bikin edisi yang more detail.  Posisi MDT PT. Nestle Indonesia bisa didapatkan melalui rekrutmen kampus, jobfair, dan event pencarian kerja lainnya. Rekrutmen kampus mungkin salah satu yang berpeluang besar untuk kita, terutama fresh graduate. UNS Surakarta. Posisi yang ditawarkan adalah Medical Delegate Trainee (MDT). Saat aku mendaftar dulu, secara umum tahap seleksinya ada 7 : short interview, focus group discussion, in depth interview, join visit, final interview, medical check up, dan salary offering. Kalau dari rekrutmen kampus, biasanya kita diminta mengisi form online mengenai biodata kita. Kemudian, pada hari yang sudah ditentukan, kita diminta datang ke tempat seleksi. Pastikan pakai baju yang rapi dan bersepatu. Nestle akan  mengawali rekrutmen dengan memberikan presentasi mengenai introduction about perusahaan. Nestle bergerak di bidang nutrition, health, and wellness. Tagline nya adalah good food, good life. Selanjut...

Jadi MC di Acaranya Profesor Spanyol

Aku sering jadi MC atau moderator. Baik acara non-formal atau pun acara formal. Tapi kali ini beda. Aku diminta jadi MC Stadium General tingkat Fakultas yang pembicaranya adalah Profesor dari Spanyol, Prof. Santiago Gomez-Ruiz. P artner MC ku kali ini adalah kakak tingkat dan pernah jadi finalis Putri Solo. Aku dan kakak tingkatku harus menggunakan bahasa Inggris dalam acara ini. Ya iyalah, soalnya kan pembicaranya ga bisa bahasa Indonesia. Wow. Lengkap sekali momen penting ini ya. Sebelumya aku juga pernah jadi MC berbahasa inggris, tapi selama kuliah baru kali ini. I swear, it's really a big deal for me. Spesial banget. Nah, aku dan kakak tingkatku bikin kata-katanya secara umum. Bagi teman-teman yang membutuhkan text MC dalam bahasa Inggris mungkin bisa mengambil contoh di bawah ini :) Salaam (optional) Good Morning Ladies and Gentlemen Welcome to.... Honorable speaker Honorable the dean of faculty of mathematics and natural sciences Honorable all lecturer...